Thursday, February 25, 2016

Solusi Tidak Bisa Akses Situs Tertentu Padahal Internet Sudah Terkoneksi

Mungkin agan pernah mengalami tidak bisa mengakses situs/web tertentu di browser padahal agan sudah terkoneksi ke internet. Mungkin hal ini bisa disebabkan karena beberapa hal seperti agan tidak sengaja telah memblok akses situs-situs tersebut, atau bisa saja terserang virus.

Mungkin agan bingung kenapa kok komputer saya tidak bisa akses situs-situs tertentu, misal nya agan tidak bisa mengakses Facebook dan ketika anda mencoba membuka Twitter lancar-lancar saja tidak ada masalah. Tenang jangan panik bawa ngopi dulun gan. Dan untuk mengatasi masalah tersebut saya pernah melakukan beberapa cara dan berhasil mengatasi masalah tersebut. Cara-cara /solusi yang saya lakukan adalah

Solusi 1
Pertama  cek dulu koneksi internet agan dengan cara buka cmd di komputer/laptop agan ketik "ping google.com" tanpa tanda kutip, jika mendapat replay berarti agan sudah terhhung ke internet. Jika replay timeout RTO mungkin internet agan di blok.

Solusi 2
  • Coba dengan menggunakan browser lain
  • Clear atau hapus Cache dan Cookies di browser agan
Solusi 3
Coba Restart perangkat agan komputer/laptop, modem dan sebagainya

Solusi 4
Coba buka C:\Windows\system32\drivers\etc. Cari file dengan nama host tanpa extensi apapun. File ini kemungkinan besar beratribut Read Only. Klik kanan, pilih properties kemudian hilangkan tanda centang di Read Only. Klik Apply atau Save.Buka file host tadi. Klik kanan, pilih “Open with”. kemudian pilih “Notepad” untuk membuka file “host”. Disana ada beberapa baris yang dimulai dengan tanda #, biarkan saja. Setelah itu, seharusnya hanya ada satu baris lagi yang seperti ini 127.0.0.1 localhost. Jika tidak, hapus semua setelah baris 127.0.0.1 localhost.Save dan ubah kembali atribut file host menjadi Read Only.

Solusi 5
Coba menggunakan Proxy seperti Anonymox atau proxy yang lainnya. Jika agan menggunakan anonymox addon mozila dan addon tersebut tidak berfungsi maka delete saja.


Solusi 6
Ini adalah solusi yang terakhir yang berhasil saya lakukan, Buka kembali Cmd melalui Run adminitrator







Setelah itu ketik "netsh int ip reset resetlog.txt" tanpa tanda kutip lalu enter kemudian ketik lagi "netsh winsock reset" tanpa tanda kutip lalu enter dan restart Komputer/Laptop agan. Setelah itu agan coba buka situs-situs yang tidak bisa di buka tadi di browser gan.

Nah itu tadi beberapa solusi yang saya lakukan jika tidak bisa megakses situs-situs tertentu di browser pada sudah terkoneksi ke internet. Semoga bermanaat untuk agan-agan semua. Terimakasih terlah berkunjung. Keep enjoy!

Disqus Comments